Kitchen set apartemen memegang peranan penting karena ruang dapur biasanya menyatu dengan ruang tamu. Oleh karena itu, penyimpanan peralatan dan barang-barang dapur harus tertata dengan rapi dalam kitchen set yang sudah disediakan. Memiliki dapur yang rapi, fungsional, dan estetik menjadi impian banyak penghuni apartemen, terutama mengingat ruang yang tersedia tidak sebesar rumah pada umumnya. Dengan mengoptimalkan penataan dapur agar tetap rapi dan terorganisir, hal ini akan menjadi fondasi awal untuk menciptakan estetika keseluruhan di dalam apartemen.

Memilih kitchen set bukanlah hal yang bisa dilakukan secara asal-asalan. Beberapa hal penting yang harus diperhatikan adalah bentuk kitchen set, ukuran yang sesuai dengan luas ruang, serta bahan yang akan digunakan agar kitchen set tidak hanya nyaman dipakai tetapi juga tahan lama dan mudah dirawat.
Tips Jitu Memilih Kitchen Set Apartemen
Bagian terpenting dalam memilih kitchen set adalah perpaduan antara warna, desain, dan bahan yang digunakan. Hal ini bukan hanya agar kitchen set tetap awet dan tahan lama, tetapi juga agar nilai estetika yang tinggi tetap terpancar dari dapur tersebut. Fungsi dan keindahan harus berjalan beriringan sehingga dapur tidak hanya nyaman digunakan, tetapi juga enak dipandang.
Mengukur Ruang Dapur
Sebelum memilih kitchen set, penting untuk mengukur kapasitas ruang dapur di apartemen dengan seksama, terutama jika dapur memiliki ukuran yang kecil dan sempit. Ukuran tinggi, lebar, dan panjang dapur harus diketahui dengan tepat, termasuk posisi pipa air dan stop kontak. Hal ini akan membantu menentukan dimensi kitchen set yang paling pas dan sesuai.
Mengutip dari Channel YouTube @Rumah_Muzza, penting juga memahami konsep segitiga dapur agar tata letak dapur efisien. Misalnya, lebar portable dapat dihitung dengan rumus tinggi badan dibagi dua lalu dikali lima. Kompor dan cooker hood harus memiliki jarak sekitar 75 cm, serta diberi ruang atas yang cukup untuk menghindari benturan kepala.
Menyesuaikan dengan Interior
Memilih kitchen set apartemen juga harus disesuaikan dengan warna dan gaya interior di ruang apartemen secara keseluruhan. Kitchen set yang dipilih sebaiknya selaras dengan warna dasar cat dinding agar tidak tampak kontras dan mengganggu estetika ruangan. Untuk interior minimalis, kitchen set dengan desain sederhana akan memberikan kesan bersih dan rapi. Sedangkan gaya Skandinavia akan memberikan nuansa natural dan terang, sementara interior modern industrial menawarkan tampilan yang unik dan lebih maskulin.
Fungsional yang Berkualitas
Selain estetika, fungsionalitas kitchen set juga sangat penting. Pastikan kitchen set memiliki kabinet atas dan bawah yang cukup luas untuk menyimpan banyak peralatan dan bahan dapur. Laci tarik dan rak bawah berguna agar barang-barang dapur mudah dijangkau dan tertata rapi. Selain itu, area kerja yang luas sangat dibutuhkan untuk menempatkan kompor dan memudahkan proses memasak.
Model Kitchen Set yang Direkomendasikan
Beberapa model kitchen set apartemen yang sangat direkomendasikan untuk apartemen antara lain kitchen set dengan backsplash cermin. Model ini sangat cocok untuk dapur sempit karena cermin dapat memantulkan cahaya sehingga ruangan terasa lebih luas dan penerangan alami lebih optimal.
Model lainnya adalah kitchen set berbentuk letter L minimalis yang cocok untuk ruang dapur kecil, memanfaatkan sudut ruangan dengan efisien dan tetap menyediakan ruang penyimpanan yang maksimal. Kitchen set yang dipasang di dekat pintu masuk juga bisa menjadi pilihan yang praktis dan efisien, meskipun desainnya sederhana, tetap memiliki nilai fungsional dan estetika yang baik.
Penambahan Aksesoris Kecil dalam Dapur
Menambahkan aksesoris kecil seperti pencahayaan LED di bawah kabinet, cooker hood, dan kompor tanam akan memperindah tampilan kitchen set sekaligus memberikan fungsi tambahan. Gaya ini sangat sesuai untuk apartemen dengan konsep modern dan efisien, menambah kesan mewah tanpa mengorbankan ruang.
Jadi, tidak perlu bingung lagi dalam memilih kitchen set apartemen yang bagus. Dengan memperhatikan ukuran dapur dan kesesuaian warna dengan interior apartemen, Anda sudah bisa menentukan kitchen set yang tepat. Walaupun dapur kecil dan sempit, masih banyak desain dan model yang dapat dijadikan inspirasi agar dapur tetap fungsional dan estetis. /zella



